April 19, 2025

SEKDA DEWA MADE INDRA MENGAPRESIASI CAPAIAN ‘MENUJU INFORMATIF’ YANG TELAH DIRAIH PEMPROV BALI DALAM PENILAIAN KIP TAHUN 2019

Pemprov Bali Kejar Peringkat ‘Informatif’ dalam Keterbukaan Informasi Publik. Sekretaris Daerah Provinsi Bali Dewa Made Indra mengapresiasi capaian ‘menuju informatif’ yang telah diraih Pemprov Bali dalam penilaian keterbukaan informasi publik (KIP) tahun 2019. Namun ia tetap berharap, Pemprov Bali bisa segera meraih peringkat tertinggi yaitu ‘informatif’. Hal itu ditegaskannya saat didaulat menjadi pembicara kunci pada acara peningkatan kualitas pengelolaan dan pelayanan informasi badan publik di lingkungan Pemprov Bali serta PPID Utama di Kabupaten/Kota di Ruang Pertemuan Dinas Komunikasi, Imformatika dan Statistik Provinsi Bali, Selasa (10/3/2020). Sekda Dewa Indra berkeyakinan, Diskominfos Provinsi Bali telah megupayakan langkah-langkah strategis agar Bali bisa segera meraih peringkat ‘informatif’. “Capaian ‘menuju informatif’ sebenarnya sudah cukup menggembirakan. Saya yakin, untuk mencapai predikat ‘informatif’ bukanlah sesuatu yang sulit,” ujarnya. Untuk itu, melalui Bimtek ini Diskominfos Bali diminta menyampaikan apa yang menjadi indikator dan kriteria penilaian serta kekurangan dari masing-masing PPID pembantu yang tersebar di perangkat daerah. “Tayangkan apa yang masih menjadi kekurangan masing-masing. Selanjutnya mari bekerja kongkrit untuk melengkapi dan memperbaiki kekurangan itu.