April 19, 2025

Pemprov Bali manfaatkan “E-Marketplace” dalam pengadaan barang-jasa

Pemerintah Provinsi Bali memanfaatkan platform e-marketplace guna menjamin transparansi dan akuntabilitas dalam pengadaan barang dan jasa (PBJ) di lingkungan pemprov setempat.Kami membutuhkan waktu cukup lama untuk mempertimbangkan kerjasama dengan perusahaan penyedia platform e-marketplace ini. Karena sebelum memutuskan untuk menjalin kerjasama, Pemprov Bali harus yakin dengan kredibilitas perusahan penyedia platform e-marketplace,” kata Sekda Bali Dewa Made Indra saat penandatangan naskah kerja sama secara virtual, di Denpasar, Jumat (10/7).Dewa Indra berharap pemanfaatan platform e-marketplace ini dapat memudahkan penyedia barang dan jasa utamanya kelompok UMKM untuk mengikuti proses PBJ Pemprov Bali.Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Provisi Bali I Gede Indra Dewa Putra, SE.MM yang memandu prosesi penandatanganan kerjasama secara daring menyampaikan bahwa langkah yang diambil Pemprov Bali ini mengikuti aturan PBJ yang berlaku secara nasional.
Pemanfaatan platform e-marketplace bertujuan meningkatkan keterlibatan UMKM sebagai penyedia barang dan jasa yang dibutuhkan pemerintah. .Lebih dari itu, sistem ini diharapkan memberi jaminan transparansi dan akuntabilitas dalam proses pengadaan barang dan jasa.

.